Istilah API dalam dunia programming terutama frontend developer sudah tidak asing lagi. Peran API dalam sebuah aplikasi sangatlah penting. API berperan untuk mengkomunikasikan antar satu layanan ke layanan lainnya.
Buat kali ini Nono bakalan sharing pengetahuan mengenai pengertian API, peran, dan manfaatnya dalam sebuah aplikasi. Simak sampai akhir ya sobat Nore!
Pengertian API?
API merupakan singkatan dari Application Programming Interface atau dalam bahasa Indonesia disebut sebagai Antarmuka Pemrograman Aplikasi. Apabila dianalogikan peran API layaknya translator atau penerjemah bahasa antara dua orang yang berasal dari negara yang berbeda. Jadi API merupakan sebuah protokol yang mengintegrasikan dua komponen dari aplikasi yang berbeda sehingga dapat saling berhubungan.
Penggunaan API banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya saja sebuah aplikasi membutuhkan akses kamera untuk verifikasi ataupun hal lainnya, maka developer menggunakan API agar kamera bisa diakses pada aplikasi tersebut tanpa perlu repot membuat perangkat lunak untuk kamera dan lain-lain. Jadi, dapat disimpulkan bahwa tujuan adanya API ini untuk mempermudah developer dalam membuat aplikasi.
Baca Juga: 8 Fitur Ini Wajib Ada Pada Website Company Profile Usaha Kalian!
Bagaimana cara kerja API?
Secara singkat cara kerja API seperti berikut :
Aplikasi Mengakses API
Cara kerja API dimulai ketika user membuka sebuah aplikasi. Untuk memudahkan pemahaman sobat Nore kali ini Nono akan menggunakan contoh API Google Maps. Ketika user ingin membuka alamat aplikasi tersebut, maka aplikasi akan mengakses API Google Maps yang sudah dihubungkan dengan aplikasi tersebut.
API Request Ke Server
Selanjutnya, ketika API diakses maka permintaan tersebut akan diteruskan ke server yang berkaitan dalam hal ini API Google Maps. Jadi, API akan menginfokan bahwa Aplikasi tersebut membutuhkan data alamat tertentu.
Server Memberi Respon
Ketika menerima request dari API, server akan memproses request tersebut. Server akan mencari data yang relevan sesuai dengan request yang diminta. Setelah itu server akan memberi informasi yang relevan kepada API untuk disampaikan kembali ke aplikasi.
API menyampaikan respon ke aplikasi
API akan menyampaikan data dan informasi dari server ke aplikasi untuk dapat diakses dan ditampilkan pada aplikasi tersebut. Contohnya ketika user mengakses alamat maka akan diarahkan ke Google Maps. Jadi, developer tidak perlu membuat perangkat lunak map baru.
Baca juga: 10 Istilah Dalam Pembuatan Website Yang Perlu Dipahami
Jenis-Jenis API?
Privat API
Nama dari API ini cukup mencerminkan fungsinya yaitu privat dimana API bersifat internal dan digunakan developer untuk menghubungkan sistem serta data dalam perusahaan saja. API ini tidak bisa digunakan oleh pihak ketiga.
Public / Open API
Berkebalikan dengan privat API, Public API atau bisa juga disebut dengan Open API merupakan API yang bersifat publik. Sesuai dengan namanya, application programming interface ini dapat digunakan oleh siapa saja di seluruh platform. Public API ini umumnya disediakan dan bisa digunakan secara gratis, namun ada beberapa yang menerapkan otorisasi dan biaya yang terkait dengan jenis API ini. Contoh Public/Open API yaitu API Google Maps.
Partner API
Jenis yang ketiga yaitu Partner API. Application Programming Interface ini dapat diakses oleh pihak-pihak tertentu yang telah menjadi rekanan bisnis dari pihak pemilik API. Jenis ini tidak tersedia untuk umum dan memerlukan kredensial tertentu untuk mengaksesnya. Oleh karena itu biasanya untuk menggunakan API jenis ini perlu mendaftar untuk menjadi partner bisnis. Contoh dari Partner API yaitu API Pinterest.
Composite API
Jenis API yang terakhir yaitu API Komposit yang merupakan API kompleks. Dimana API ini menggabungkan beberapa API yang berbeda untuk menangani persyaratan sistem aplikasi yang kompleks. API ini sangat memudahkan developer karena memungkinkan akses terhadap banyak informasi dalam satu tempat saja.
Baca juga : Mengenal Definisi, Kegunaan, Contoh Dan Keunggulan Aplikasi Berbasis Web
Gimana Sobat Nore udah gambaran tentang API belum? Semoga dengan artikel Nono kali ini dapat memberi gambar kalian tentang API ya. Untuk informasi lainnya kunjungi Nore ya! (Oleh: Siti Nurhaliza)